Tuesday, January 13, 2009

Exercise gvSIG 1.1.2

Perkembangan dan pembangunan Free and Open Source Software Geographic Information System dan Remote Sensing (FOSS GIS/RS) sangatlah pesat dalam beberapa tahun belakangan ini. Namun demikian, kelihatannya masih sedikit sekali yang ingin menggunakan dan mengaplikasikannya.


Beberapa aplikasi yang telah dibuat dan dipublikasikan di antaranya adalah GRASS-GIS, QuantumGIS, FGIS, DIVA_GIS, MapWindow, dan masih banyak lagi lainnya dan bisa di lihat misalnya melalui site http://freegis.org/.


Hingga saat ini, aplikasi-aplikasi di atas kelihatannya belum bisa disamakan dengan aplikasi proprietary yang telah kita kenal seperti buatan ESRI misalnya. Bagaimanapunn juga, kelebihan ataupun kekurangan adalah sesuatu hal yang selalu ada dan akan muncul jika belum ditemui saat ini karena memang buatan manusia.


Dalam kesempatan ini coba ditampilkan hasil exercise singkat atas gvSIG yang dipilih karena ada kemiripan dengan modul Arcview 3.x. Tidak banyak yang dibahas dalam tulisan ini…, namun demikian semoga dokumen ini berguna sebagai bahan diskusi awal untuk pengembangan dan diskusi lebih lanjut dalam kerangka pengembangan aplikasi-aplikasi FOSS GIS/RS di Indonesia khususnya.


Proyek gvSIG (http://www.gvsig.gva.es/) adalah hasil dari inisiatif the Valencian Regional Government (Generalitat Valenciana), melalui Regional Ministry for Infrastructure and Transport (the public tender “Computer services for the development of GIS applications for the Regional Ministry for Infrastructure and Transport using free software”).


The Jaume I University bertugas untuk memonitor proyek ini agar bersesuaian dengan standar internasional (Open GIS Consortium, http://www.opengeospatial.org/), dimana IVER Tecnologías de la Información S.A. yang bertanggung-jawab terhadap pembangunan aplikasi tersebut sebagai pemenang tender.


gvSIG adalah sebuah program aplikasi Sistem Informasi Geografi (SIG) yang di claim sebagai aplikasi dengan interface (antar muka) yang user friendly serta memiliki kemampuan umum standar untuk pengolahan data berbasis raster dan vektor. gvSIG juga dapat berintegrasi dan menampilkan beberapa data dari WMS, WFS, WCS dan JDBC baik secara lokal maupun secara remote.


Aplikasi gvSIG dapat digunakan oleh pengguna aplikasi SIG baik dalam dunia bisnis maupun untuk adminstrasi publik serta di lingkungan universitas. Dengan kata lain, gvSIG dapat digunakan oleh siapa saja, bahkan source code-nya dapat diperoleh untuk tujuan pengembangan oleh developer selama tidak bertentangan dengan GPL License (http://www.gnu.org/licenses/gpl.html).


gvSIG memuat kemampuan aplikasi SIG yang cukup kompleks, baik untuk manajemen data spasial, maupun untuk melakukan proses analisis.


Sajian hasil exercise singkat atas gvSIG 1.1.2 dapat di download di sini.


Selamat mencoba, dan ditunggu feedback-nya…




1 comment: